Cari Posisi Magang di Konveksi? Perhatikan Dahulu Faktor Ini
Tatkala membutuhkan posisi magang di konveksi, ada sejumlah tips yang sebaiknya diikuti. Jangan memilih konveksi secara sembarangan sebagai tempat magang.
Meskipun tidak sepenuhnya menjadi pekerja, aktivitas magang tetap mampu menunjukkan gambaran dunia kerja. Ini juga bisa membantu menata karier di masa depan.
Lantas, bagaimana cara memilih tempat magangnya? Tidak perlu bingung atau khawatir, perhatikan saja faktor penting dalam artikel ini.
Faktor yang Perlu diperhatikan Saat Cari Posisi Magang di Konveksi
Mengingat aktivitas magang turut membentuk karier, jangan memilih tempatnya secara sembarangan. Perhatikan beberapa faktor berikut supaya tidak salah pilih.
1. Lokasi
Faktor pertama yang sebaiknya dipertimbangkan ialah lokasi. Pertimbangkan jarak antara tempat tinggal dengan lokasi magangnya. Bukan berarti memilih yang lokasinya paling dekat.
Tetapi, pikirkan apakah biaya transportasinya nanti sepadan dengan ilmu dan pengalaman yang diperoleh. Walaupun lokasinya jauh, jika pengalamannya sangat bermanfaat untuk karier, bukankah tidak masalah jika memilihnya?
Bandingkan saja dengan memilih lokasi dekat, namun konveksinya kurang berkualitas. Misalnya tidak banyak pelanggan jadi jarang bekerja. Tentu pengalamannya kurang banyak, bukan?
2. Durasi
Apabila mencari posisi magang di konveksi, perhatikan juga faktor durasi. Durasi ini biasanya adalah 3 sampai 6 bulan. Akan tetapi, mungkin saja setiap konveksi menetapkan durasi berbeda.
Selain itu, setiap perusahaan juga mempunyai aturan tersendiri mengenai jadwal masuk untuk anak magang. Misalnya ada yang menetapkan untuk datang setiap hari mirip pekerja full time. Ada juga penetapan hanya masuk beberapa hari dalam satu minggu.
https://www.youtube.com/@TajusaDrumband
Jadi, jangan lewatkan untuk memperhatikan durasi magangnya agar tidak mengorbankan pendidikan maupun kesempatan pengalaman berkarier. Jangan sekedar memilih perusahaan yang terkenal.
3. Dibayar atau Tidak
Sebenarnya ketika mencari posisi magang di konveksi, tujuan utamanya adalah mendapatkan pengalaman kerja. Bukan untuk memperoleh uang atau gaji. Akan tetapi, tidak ada salahnya mempertimbangkan faktor ini.
Coba tanyakan saja pada perusahaan terkait apakah ada bayaran atau tidak. Misalnya saja bayaran untuk mengganti uang makan atau transportasi. Jadi, aktivitas magangnya bisa berjalan lancar dan nyaman.
Namun, jangan menjadikan bayaran ini sebagai faktor utama dalam memilih tempat magang. Pastikan lebih mengutamakan peluang pengalaman kerja daripada bayaran.
4. Peluang Network
Perhatikan faktor peluang network di perusahaan. Coba cari tahu apakah ada peluang untuk berbaur dengan para pekerja di sana. Sebab, networking akan bermanfaat untuk karier.
Karena, ketika masuk ke perusahaan, nantinya jangan sekedar menjalankan tugas. Namun, coba berkenalan dengan pekerja pada setiap divisi, mempelajari tentang pekerjaan mereka dan menjaga hubungan baik.
Jika tempat magang yang Anda tuju punya peluang network semacam itu, tentu nantinya akan membantu pertumbuhan karier. Jadi, nantinya bisa benar-benar bekerja sesuai impian atau harapan.
5. Kesempatan untuk Berkembang
Tatkala mencari posisi magang di konveksi, perhatikan juga faktor mengenai kesempatan untuk berkembang. Akan lebih baik jika job desc membantu Anda untuk berkembang secara profesional.
Sebab, magang adalah kesempatan untuk mempelajari secara lebih mendalam mengenai perusahaan, bidang kerja, cara kerja dan lainnya. Jadi jangan sekedar melakukannya untuk formalitas.
Coba cari tahu apakah perusahaan hanya memberi kesempatan untuk melihat proses kerja tanpa terlibat langsung. Atau apakah memberi kesempatan Anda untuk belajar melakukan pekerjaan dengan bantuan, arahan dan pengawasan.
6. Rekomendasi Teman
Pernahkah Anda mendapatkan rekomendasi posisi magang di konveksi dari teman yang sudah bekerja? Tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan rekomendasi teman.
Anda bisa menanyakan seperti apa pengalaman bekerja di perusahaan terkait. Jadi bisa mendapatkan informasi lebih banyak mengenai tempat magang. Akan tetapi, tidak perlu terburu-buru mengikuti rekomendasi tersebut.
Pertimbangkan juga beberapa faktor di atas, jadi bisa mendapatkan tempat magang terbaik. Jangan hanya karena teman memberi rekomendasi lantas membuat keputusan langsung memilih tempat tersebut.
Salah satu tempat magang yang cukup direkomendasikan ialah Tajusa Drumband. Sebab menyediakan konveksi beragam keperluan drumband. Hubungi saja melalui nomor 081 2274 2814.
Mengikuti program magang tentu menghadirkan beragam manfaat, terutama mendapat pengalaman kerja. Akan tetapi, pastikan memperhatikan faktor penting dalam artikel ini sebelum memilih posisi magang di konveksi.
Kategori: kostum drumband